Search for collections on Karya Ilmiah

ANALISIS KOMUNIKASI PEMASARAN DI HOTEL SALAK THE HERITAGE: STUDI KASUS PADA DIVISI SALES AND MARKETING

RAHEL EUGINIA KAIRUPAN (2023) ANALISIS KOMUNIKASI PEMASARAN DI HOTEL SALAK THE HERITAGE: STUDI KASUS PADA DIVISI SALES AND MARKETING. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Komunikasi pemasaran yang tepat sangat dibutuhkan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan, dengan begitu perusahaan dapat dengan mudah mendapatkan keuntungan. Dalam hal ini, Divisi Sales and Marketing memegang peranan penting untuk berkomunikasi dalam proses promosi dan menyusun cara serta mengimplementasikan kampanye pemasaran. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan informasi mengenai strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh Hotel Salak The Heritage dalam menarik konsumen terhadap produk yang ditawarkan. Adapun sebagai obyek penelitian dilakukan pada Divisi Sales and Marketing. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah kualitatif deskriptif melalui paradigma konstruktivisme, dengan sumber data primer maupun sekunder. Sumber data primer yang didapatkan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan sumber data sekunder diperoleh dari jurnal, literatur buku dan sumber informasi lain yang berkaitan dengan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menerapkan strategi komunikasi pemasaran harus sesuai secara efektif. Hotel Salak The Heritage menggunakan komunikasi pemasaran dalam bentuk promosi pemasaran melaui beberapa media, seperti media online, media cetak, telemarketing, dan personal selling.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Strategi Komunikasi, Komunikasi Pemasaran, Sales and Marketing.
Subjects: Program Studi > 72 Ilmu Komunikasi-S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:05
Last Modified: 11 Dec 2023 09:05
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/1937

Actions (login required)

View Item
View Item