SHERIN ANNISA SYAHPUTRI (2023) ANALISIS TEKNIK PENERJEMAHAN KATA UMPATAN PADA SUBTITLE FILM BIRDS OF PREY: THE FANTABULOUS EMANCIPATION OF ONE HARLEY QUINN”. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Artikel ini menganalisis teknik penerjemahan yang digunakan dalam menerjemahkan kata umpatan dalam subtitle Indonesia dari film Birds of Prey: The Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn.” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perubahan makna denotatif dari kata-kata kasar menjadi makna konotatif mempengaruhi fungsi kata umpatan dalam film dan untuk mengidentifikasi teknik penerjemahan yang digunakan dalam menerjemahkan film tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan data penelitian berupa kata umpatan yang ditemukan dalam dialog film dan terjemahannya ke dalam bahasa Indonesia. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kata umpatan dalam film Birds of Prey: The Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn” memiliki makna konotatif yang berbeda dari makna denotatifnya. Selain itu, film ini juga menggunakan teknik penerjemahan reduksi dan kreasi diskursif pada takarir bahasa Indonesia.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: film, makna konotatif, makna denotatif, takarir, teknik penerjemahan |
Subjects: | Program Studi > 87 Sastra Inggris Bidang Minat Penerjemahan |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:05 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:05 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/1931 |