Search for collections on Karya Ilmiah

MENINGKATKAN EKONOMI DAERAH DAN PEDESAAN DITENGAH KEBIJAKAN INDUSTRIALISASI

IYA SURYA (2022) MENINGKATKAN EKONOMI DAERAH DAN PEDESAAN DITENGAH KEBIJAKAN INDUSTRIALISASI. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKProses pembangunan di Negara Indonesia dewasa ini sudah lebih maju dan berkembang dengan mengarah pada pembangunan desa yang didorong untuk bertransformasi menjadi penyangga perekonomian Nasional. Salah satunya melalui proses industrialisasai ke berbagai pelosok daerah dimana industri dipandang lebih memberikan dampak yang cukup baik dalam mengatasi masalah kemiskinan, ketimpangan pendapatan, keterbelakangan ilmu pendidikan dan sumber daya manusia yang pada dasarnya merupakan permasalahan yang umum terjadi di pedesaan. Proses pembangunan pedesaan menurut Suparno (2001 : 46) menegaskan bahwa pembangunan desa dilakukan dalam rangka imbang yang sewajarnya antara pemerintah dengan masyarakat. Kewajiban pemerintah adalah menyediakan prasarana-prasarana, sedangkan selebihnya disandarkan kepada kemampuan masyarakat itu sendiri. Cara untuk mengembangkan industri pedesaan sendiri tidak semudah dan cepat, butuh proses dan langkah yang disesuaikan dengan daerah itu sendiri, mengingat setiap daerah di Indonesia ini memiliki sumber daya alam dan sumber daya manusia yang berbeda dengan adanya berbagai suku bangsa. Selain itu dikarenakan oleh berbagai faktor seperti ketersediaan lokasi sumberdaya dan akses. Sehingga tidak semua jenis industri begitu saja dapat dibangun di pedesaan. Industrialisasi pedesaan tujuannya adalah untuk meningkatkan pereokonomian dari bawah lapisan masyarakat untuk dapat mengurangi kemiskinan dan ketimpangan pendapatan yang selama ini terjadi. Hal ini mengingat lahan yang tersedia jumlahnya tetap sedangkan manusia terus bertambah, maka harapannya lahan di pedesaan yang terbatas itu dapat di kelola dengan baik agar menghasilkan suatu produk baik itu pertanian, peternakan, maupun perkebunan dengan nilai yang tinggi agar ekonomi masyarakat desa sejahtera secara bersama-sama bukan hanya segelintir orang atau tuan tanah semata. Selain itu dapat menjadi solusi penyelesaian permasalahan ekonomi desa yang kurang terjangkau oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah itu sendiri. Namun disisi lain harus di perhitungkan juga bahwa kebutuhan pokok kita masyarakat desa itu bertani dan bercocok tanah, pengalih fungsian ini harus sebanding dengan kebutuhan masyarakat setempat, jangan sampai malah terjadi kehilangan lahan dan pendapatan dari industri skala kecil malah menimbulkan masalah baru atau kemiskinan dan pengangguran. Kenapa demikian karena industrialisasi yang digalakan pemerintah beberapa tahun terakhiri ni dapat mengubah fungsi dan tata guna lahan pertanian di pedesaan serta membawa perubahan pada struktur masyarakat petani itu sendiri. Oleh karena itu, meningkatkan ekonomi pedesaan di tengah gencarnya kebijakan industrialisasi harus dipertimbangkan dari berbagai aspek kehidupan dan kondisi masyarakat itu sendiri. Sehingga harapannya pedesaan itu mampu mengelola alat-alat modern untuk kebutuhan proses pertanian dan perkebunan, sedangkan arah kebijakan dari industrialisasi dapat diterapkan di lokasi yang jauh dari tanah garapan para petani desa, sehingga dapat terjadi keseimbangan antara kebutuhan sandang, pangan, dan papan di semua lini kehidupan. Yaitu masyarakat sejahtera, baik yang tetap jadi petani maupun yang menjadi bagian dari pengerak roda industri lainnya.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: Ekonomi Daerah, Pedesaan, Indusrtialisasi
Subjects: Program Studi > 53 Ekonomi Pembangunan-S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:43
Last Modified: 07 Dec 2023 07:43
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/172

Actions (login required)

View Item
View Item