Search for collections on Karya Ilmiah

Analisis ungkapan idiomatik yang terdapat pada Film Disney "Frozen"

ERSILA MALASINHA (2023) Analisis ungkapan idiomatik yang terdapat pada Film Disney "Frozen". Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis idiom yang digunakan dalam film frozen dan mendeskripsikan makna idiom yang terdapat pada film Disney tersebut. Sumber data diperoleh dari naskah film Frozen yang ditulis oleh Jennifer Lee. Untuk menganalisis data peneliti menggunakan metode kualitatif. Peneliti mengumpulkan data melalui pengamatan audio visual dari film dan membaca naskah film frozen, setelah itu mengidentifikasi idiom serta mendefinisikan makna dari ungkapan idiom yang ada. Teknik analisis data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teori Makkai untuk menentukan jenis idiomatik yang ada di dalam naskah tersebut. Terdapat sekitar 4 jenis ungkapan idiom yang ada pada film Frozen diantaranya, Phrasal Verb Idiom, Tournure Idiom, Irreversible Binomial Idiom, Phrasal Compound Idiom, dan Incorporating Verb Idiom. Hasil dari penelitian ini mengungkapkan bahwa terdapat 46 ungkapan idiom dalam film Frozen dengan persentase Phrasal Verb Idiom 82%, Tournure Idiom 5%, Phrasal Compound Idiom 10%, dan Incorporating Verb Idiom 3%. Sehingga dapat disimpulkan jenis idiom yang mendominasi pada film frozen adalah Phrasal Verb Idiom sebanyak 82%.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Frozen, Idiom, Kosakata, Terjemahan.
Subjects: Program Studi > 87 Sastra Inggris Bidang Minat Penerjemahan
Divisions: Fakultas > Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:04
Last Modified: 11 Dec 2023 09:04
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/1637

Actions (login required)

View Item
View Item