Search for collections on Karya Ilmiah

Analisis Rasio Keuangan Untuk Mengukur Kinerja Keuangan Perusahaan BUMN Sektor Infrastruktur

FAJRINA KHUSNUL KHOTIMAH HERIAWAN (2023) Analisis Rasio Keuangan Untuk Mengukur Kinerja Keuangan Perusahaan BUMN Sektor Infrastruktur. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penilaian kinerja keuangan perusahaan merupakan indikator yang penting untuk menilai keberhasilan suatu perusahaan dalam mencapai tujuan yang telah ditentukan. Terdapat banyak cara untuk mengukur kinerja keuangan perusahaan, salah satunya adalah analisis rasio keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur kinerja keuangan perusahaan BUMN sector infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Data sekunder yang diambil oleh peneliti adalah laporan keuangan perusahaan BUMN sector infrastruktur yang terdaftar di BEI selama periode 2019 – 2022 dari website IDX. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 12 perusahaan. Alat olah data yang akan digunakan adalah IBM SPSS Statistics versi 26 untuk menganalisis data rasio keuangan. Variabel X yang digunakan adalah Return on Assets (ROA) dan Return on Equity (ROE), sedangkan variabel Y adalah kinerja keuangan perusahaan. Hasil analisis akan menunjukkan bahwa ROA dan ROE dapat digunakan untuk mengukur kinerja keuangan perusahaan infrastruktur.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Rasio Keuangan, ROA, ROE
Subjects: Program Studi > 83 Akuntansi - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:04
Last Modified: 11 Dec 2023 09:04
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/1575

Actions (login required)

View Item
View Item