Search for collections on Karya Ilmiah

Analisis Perencanaan Implementasi Rekam Medis Elektronik dalam Pengelolaan Unit Rekam Medis Klinik Tirta Husada-Depok

AFIFAH SALSABILA (2023) Analisis Perencanaan Implementasi Rekam Medis Elektronik dalam Pengelolaan Unit Rekam Medis Klinik Tirta Husada-Depok. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Rekam medis elektronik (RM-E) merupakan bentuk perwujudan transformasi dalam bidang teknologi terhadap layanan kesehatan, yakni berupa teknologi pendukung yang mampu memberikan pelayanan secara lebih cepat, tepat dan berkualitas dibandingkan dengan rekam medis konvensional. Berdasarkan Permenkes No. 24 Tahun 2022 disebutkan bahwa setiap fasilitas pelayanan kesehatan di Indonesia diwajibkan untuk menyelenggarakan RM-E, sehingga mulai banyak fasilitas kesehatan di Indonesia yang mengubah sistem rekam medis mereka dari konvensional menjadi digital (elektronik). Namun penerapan RM-E ini belum sepenuhnya dilaksanakan secara maksimal di beberapa fasilitas kesehatan. Adapun tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana proses perencanaan implementasi RM-E di salah satu fasilitas layanan kesehatan tingkat 1 kota Depok yakni Klinik Tirta Husada. Tujuan lain dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hal apa saja yang menjadi kendala/hambatan dalam proses perencanaan tersebut. Metodologi yang digunakan adalah analisis kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Berdasarkan metode tersebut diperoleh hasil penelitian yaitu proses perencanaan yang dilakukan oleh Klinik Tirta Husada dapat dikatakan sudah cukup baik akan tetapi belum maksimal, dikarenakan masih banyaknya kendala/hambatan yang terjadi dalam proses perencanaan implementasi RM-E tersebut, seperti terkendala dalam hal bridging antara sistem internal klinik dengan sistem Kemenkes, fitur yang ada pada sistem masih membutuhkan penyempurnaan, serta masih membutuhkannya proses adaptasi yang cukup lama.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Implementasi, Perencanaan, RM-E, Transformasi
Subjects: Program Studi > 54 Manajemen-S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:04
Last Modified: 11 Dec 2023 09:04
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/1538

Actions (login required)

View Item
View Item