VICKY HARISWADI (2023) PERAN KESEJAHTERAAN PETANI INDONESIA TERHADAP SUSTAINABLE DEVELOPMENT GOALS. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Sektor pertanian memainkan peran penting dalam pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs). Pertanian adalah sumber utama kebutuhan manusia, dan banyak pekerjanya harus dilindungi dan disejahterakan karena telah membantu memenuhi kebutuhan hidup orang banyak. Di sisi lain, petani di Indonesia seringkali dirugikan dengan pendapatan yang rendah yang dapat berpengaruh terhadap kesejahteraan petani. Dengan mengkaji kesejahteraan petani diharapkan dapat mengetahui pengaruh kesejahteraan petani Indonesia terhadap Sustainable Development Goals. Kendala dalam penelitian ini yaitu salah satunya adalah keterbatasan pengetahuan petani. Penelitian ini bertujuan untuk membahas keterkaitan kesejahteraan petani Indonesia dengan Sustainable Development Goals. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Literature Review dengan memperoleh data sekunder dari jurnal terkait kesejahteraan petani dan Sustainable Development Goals dengan total 5 jurnal dan 5 buku. Analisis data dilakukan melalui tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian dan penarikan kesimpulan. Data dikumpulkan dari perpustakaan dan dari Google Scholar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesejahteraan petani memiliki pengaruh terhadap Sustainable Development Goals. Salah satu faktor yang mempengaruhi pengaruh ini adalah hubungan kesejahteraan petani dengan tujuan pertama Sustainable Development Goals, yaitu mengurangi kemiskinan. Tingkat kemiskinan berkorelasi positif dengan tingkat kesejahteraan petani.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | kesejahteraan petani, pertanian, Sustainable Development Goals |
Subjects: | Program Studi > 53 Ekonomi Pembangunan-S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:03 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:03 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/1461 |