NI MADE LINDA UTAMI DEWI (2023) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PASIEN DI KLINIK PUTRA HUSADA MEDIKA. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Kepuasan pasien merupakan salah satu tujuan utama dari sebuah pelayanan, khususnya pelayanan pada Klinik Putra Husada Medika. Adapun tujuan dilakukannya penelitian ini, yaitu untuk mengetahui Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pasien di Klinik Putra Husada Medika. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan sampel yang berjumlah 30 responden. Penelitian ini menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data yang kemudian dianalisis menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda dengan bantuan program SPSS (Statistical Product Service Solution) versi 29. Berdasarkan hasil analisis penelitian, menunjukan bahwa variabel kualitas pelayanan (X) dengan dimensi Tangibles (bukti nyata), Emphaty (empati), Reliability (kehandalan), Responsiveness (ketanggapan) dan Asurance (jaminan) secara simultan berpengaruh terhadap variabel kepuasan pasien (Y) di Klinik Putra Husada Medika. Kemudian dimensi Tangibles secara parsial tidak berpengaruh terhadap kepuasan pasien, dimensi Emphaty secara parsial tidak berpengaruh terhadap kepuasan pasien, dimensi Reliability secara parsial berpengaruh terhadap kepuasan pasien, dimensi Responsiveness secara parsial tidak berpengaruh terhadap kepuasan pasien, dan dimensi terakhir yaitu Assurance secara parsial berpengaruh terhadap kepuasan pasien.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Kualitas Pelayanan, Kepuasan Pasien. |
Subjects: | Program Studi > 54 Manajemen-S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:03 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:03 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/1434 |