Search for collections on Karya Ilmiah

GEMPUNGAN SEBAGAI UPAYA OPTIMALISASI PELAYANAN DOKUMEN KEPENDUDUKAN DI WILAYAH KECAMATAN SUKASARIKABUPATEN PURWAKARTA

FUJI PUJASWATI (2023) GEMPUNGAN SEBAGAI UPAYA OPTIMALISASI PELAYANAN DOKUMEN KEPENDUDUKAN DI WILAYAH KECAMATAN SUKASARIKABUPATEN PURWAKARTA. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Pelayanan publik (public service) merupakan salah satu perwujudan dari fungsi pada aparatur negara sebagai abdi masyarakat, pelayanan publik dimaksudkan untuk mensejahterahkan masyarakat atau warga negara. Pelayanan publik yang profesional, itu artinya pelayanan publik yang bercirikan oleh adanya akuntabilitas dan responsibilitas dari pemberi layanan (aparatur pemerintah). Gempungan adalah implementasi dari program pemerintah Purwakarta dengan slogan Purwakarta Istimewa . Secara umum kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat yang besifat Jemput Bola , dimana pelayanan yang diberikan berupa pelayanan publik yang diantaranya pelayanan administrasi kependudukan ( KTP-el, KK, KIA, Akta Kelahiran, Akta Kematian, Surat Pindah Datang dan dokumen kependudukan lainnya ), pelayanan kesehatan, donor darah, pelayanan KB, khitanan massal, serta masukan dari tokoh agama, tokoh masyarakat serta warga secara keseluruhan. Kegiatan ini dilakukan seminggu sekali berputar di 192 Desa dan Kelurahan di wilayah kabupaten Purwakarta, tak terkecuali Kecamatan Sukasari yang mendapatkan kesempatan acara Gempungan tersebut. Selain itu dengan adanya kegiatan Gempungan, Bupati Purwakarta lebih dapat mengetahui seperti apa kondisi dan kebutuhan masyarakat sehingga program-program yang diciptakan oleh Pemerintah kabupaten akan lebih efektif dan efisien. Masyarakat pun menanggapi kegiatan Gempungan ini sangat positif.Penelitian ini ditujukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik khususnya dalam pelayanan pembuatan Dokumen Kependudukan seperti Kartu tanda Penduduk ( e-KTP ), Kartu Keluarga ( KK ), Kartu Identitas Anak ( KIA ), Akta Kelahiran, Akta Kematian, Surat Pindah Datang dan dokumen Kependudukan lainnya ) yang dilaksanakan di kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Kabupaten Purwakarta yang beralamat di Jl. Mr. Dr. Kusumahatmaja No. 8 Purwakarta. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dan teknik pengumpulan data melalui observasi dan wawancara secara mendalam kepada informan, dan studi kepustakaan. Yang menjadi informan dalam penelitian ini adalah 3 orang informan kunci yaitu Informan kunci penelitian ini adalah Kepala Seksi Bidang Pendaftaran Kependudukan dan Staf Bidang Pengelolaan Informasi, Administrasi Kependudukan, dan Staf Bidang Identitas Penduduk. Hasil penelitian menunjukkan Kualitas Pelayanan Pembuatan Dokumen Kependudukan mengalami banyak hambatan yang terjadi dilapangan dilihat dari faktor-faktor yang mempengaruhi Kualitas Pelayanan Pembuatan dokumen kependudukan di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Purwakarta seperti standard dan sasaran pelayanan, komunikasi antar organisasi dan penguatan aktifitas, sumberdaya, karakteristik pelaksana. Berdasarkan penelitian ini bahwa para pegawai di Kantor Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Kabupaten Purwakarta telah berupaya memberikan suatu pelayanan yang maksimal dalam pembuatan Dokumen Kependudukan. Hambatan yang terjadi dalam proses pembuatannya adalah kurangnya fasilitas juga sumber daya manusia yang terampil dalam pengerjaanya dan Partisipasi dalam Pelayanan Pembuatan Dokumen Kependudukan pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Purwakarta belum seluruhnya berpartisipatif, sosialisasi secara merata serta pendataan kembali akan menjadikan partisipatif masyarakat meningkat untuk kepemilikikan Dokumen Kependudukan.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Gempungan
Subjects: Program Studi > 71 Ilmu Pemerintahan-S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:02
Last Modified: 11 Dec 2023 09:02
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/1068

Actions (login required)

View Item
View Item