Search for collections on Karya Ilmiah

POLITIK UANG DIMASYARAKAT INDONESIA SEKARANG INI

MARHENDRA PRIHANTORO (2022) POLITIK UANG DIMASYARAKAT INDONESIA SEKARANG INI. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKAdapun penulisan artikel karya ilmiah ini bertujuan untuk memaparkan tentang mengenai politik uang dimasyarakat sekarang ini, hal ini menjadi menarik karena begitu besarnya peranan politik uang yang bisa merusak kehidupan bernegara di negara Indonesia saat ini, hal ini juga merupakan penyakit di dalam tubuh negara yang memang saat ini dan entah sampai kapanpun tak kunjung bisa disembuhkan, dan terutama biaya demokrasi yang begitu mahalnya maka kompetisi demokrasi tersebut harus dimenangkan oleh para pemilik raksasa finansial dengan kekuasaan uangnya. Begitu pula dengan keadaan masyarakat pragmatis sekarang ini, maka hal ini menjadi suatu yang permisif dan bisa diterima oleh semua elemen kehidupan negara kita, baik itu masyarakat biasa hingga para pejabat tinggi negara sekalipun. Sedangkan politik uang itu sendiri diyakini bisa membawa dampak keburukan bagi kehidupan bernegara, yang bisa merusak berbagai aspek dan sendi kehidupan bernegara kita. Namun apa daya, berbagai upaya kita memerangi politik uang sekarang ini akan selalu berbuah sia-sia. Berbagai peraturan dibuat agar negara ini menjadi bersih dan bebas dari politik uang, namun pada kenyataannya politik uang masih saja terus melanda kehidupan demokrasi kita. Adapun juga bahwasanya penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif, sehingga dengan demikian yaitu dengan berbagai data deskriptif yang kami sajikan tersebut, yaitu mampu membuahkan hasil dari penelitian ini, yaitu bahwasanya politik uang memang benar-benar bisa merusak demokrasi dan kehidupan bernegara kita dan hanya menciptakan kekuasaan uang yang menodai demokrasi kita.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : demokrasi, masyarakat, politik, uang
Subjects: Program Studi > 50 Ilmu Administrasi Negara-S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:43
Last Modified: 07 Dec 2023 07:43
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/106

Actions (login required)

View Item
View Item